arrow_upward

Selamat Hari Raya Idhul Fitri 1445 H

Kamis, 11 April 2024 : April 11, 2024


Alhamdulillah, satu bulan penuh telah berhasil menunaikan ibadah puasa ramadhan. Meskipun kegiatan ibadah sedikit menurun tahun ini, tapi tetap bersyukur masih dipertemukan bulan penuh ampunan ini. 

Hari raya tahun ini, sedikit sedih bercampur bahagia, karena tidak bisa pulang kampung. Karena isitri tercinta tengah hamil anak kedua dan telah memasuki usia 7 bulan kandungan. Jadi memang tengah berjaga jaga fisik di rumah perantauan. Disisi lain, Allah memberikan kesehatan kepada kami dan bisa melaksanakan salat idhul fitri 1445 H / 2024 M di Lapangan Wirabraja Kodim 0304 Agam atau dikenal dengan Lapangan Kantin Kota Bukittinggi. 

Tahun 2024 pelaksanaan salat idhul fitri cukup ramai, karena sudah dua tahun pandemi Covid-19 telah berlalu. Para perantau juga ramai terlihat merayakan hari yang fitri di ranah Minang. 

Agar segala amal ibadah diterima disisi Allah, maka baiknya kita saling memaafkan. Melalui cerita singkat ini, kami sekeluarga mengucapkan selamat merayakan hari raya idhul fitri 1445 H, mohon maaf lahir dan batin. 

Semoga kita diberikan kesempatan untuk bertemu hari raya selanjutnya dengan silaturrahmi kian terawat dengan baik. 


0 comments :